Nilai Historis Dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra

Authors

  • Hawiah Djumadin Universitas Flores
  • Maria Magdalena Rini Universitas Flores

DOI:

https://doi.org/10.37478/rjpbsi.v3i1.1905

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah nilai historis dalam novel Bulan Terbelah di Langit Amerika karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra? Penelitian ini bertujuan untuk menemukan dan mendeskripsikan nilai historis dalam novel Bulan Terbelah di Langit Amerika karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif. Untuk memperoleh data, metode yang digunakan adalah metode kepustakaan dengan teknik baca dan catat. Sedangkan Teori yang digunakan adalah Teori nilai dan Teori Fiksi. Hasil penelitian ini mnunjukkan bahwa nilai historis yang terdapat dalam novel Bulan Terbelah di Langit Amerika karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra adalah : (1) Nilai historis tentang tragedi 9/11, (2) Nilai historis tentang keberadaan orang kulit hitam di Amerika, (3) Nilai historis tentang islam di Amerika, (4) Nilai historis tentang Christophortus Columbus, (5) Nilai historis tentang Amerika, (6) Nilai historis tentang Koloni Melungeon, dan (7) Nilai historis tentang Eropa.

Downloads

Download data is not yet available.

Keywords:

Nilai, Nilai Historis, Novel, bulan

References

Aminuddin. Pengembangan Penelitian Kualitatif Dalam bIdang Bahasa Dan Sastra. 1990. Malang: Yayasan Asih Asah Asuh Malang (Y A 3 Malang).

Dalamin, A. Metode Penelitian Sejarah. 2012. Yogyakarta: Penerbit Ombak (Anggota IKAPI).

Depertemen Pendidikan Nasional. 2008. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.

De’eng, Maria Dewi Oktavianti. (2015). “Nilai-Nilai Moral Dalam Novel Dengarlah Nyanyian Angin Karya Haruki Murakami”. (Skripisi) Pendidikan Bahasa dan Ssastra Indonesia, FKIP, Universitas Flores, Ende.

Gottschalk, Louis. 1983. Mengerti Sejarah. Penerbit Universita Indonesia (UIPress).

Hamid, Abd Rahman dan Madjid, Muhammad Saleh. Pengantar Ilmu Sejarah. Yogyakarta: Penerbit Ombak.

Jee, Ferdinandus. (2015). “Nilai Mistik Dalam Novel Maya Karya Ayu Utami”. (Skripisi) Pendidikan Bahasa dan Ssastra Indonesia, FKIP, Universitas Flores, Ende.

Jurahman, Yohanes B, dkk. 2014. Pengantar Ilmu Sosial dan Budaya Dasar. Salatiga: Widiya Sari Press Salatiga.

Kartika, Dharsono Sony dan Prawira, Nanang Ganda. 2004. Pengantar Estetika. Bandung: Rekayasa Sains.

Misna, Andi. 2015. Ejournal.an.fisip-unmul.ac.id.pdf (Online) (diakses pada 6 April 2017).

Nurgiyantoro, Burhan. 2010. Teori Pengkajian Fiksi. Cetakan ke-8. Yogyakarta: Gaja Madah University Perss.

Pampe, Pius. 2011. Konsep-Konsep Dasar Sosiolinguistik. Kupang-NTT: Perc. Sylvia.

Rais, Hanum Salsabiela dan Rangga Almahendra. 2014. Bulan Terbelah di Langit Amerika. Jakarta Pusat: PT Gramedia Pustaka Utama.

Sehandi, Yohanes. 2014. Mengenal 25 Teori Sastra. Yogyakarta: Penerbit Ombak.

Uer, Theodorus Uheng Koban. 2013. Sosiologi Sastra. Ende: Penerbit Nusa Indah.

Undu, Herlina. (2016). “Nilai Pendidikan Dalam Novel Sang Pemimpi Karya Andrea Hirata”. (Skripsi) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP,Universitas Flores, Ende.

Wahana, Paulus. 1993. Filsafat Pancasila. Yogyakarta: Penerbit Kanisius (Anggota IKAPI).

Downloads

Published

2022-06-30

How to Cite

Djumadin, H. ., & Rini, M. M. . (2022). Nilai Historis Dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra. Retorika: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Indonesia, 3(1), 70 - 86. https://doi.org/10.37478/rjpbsi.v3i1.1905